Pelatihan Digital Marketing di Balai Desa Jambearum



Pelatihan Digital Marketing di Balai Desa Jambearum - Tawaran untuk sharing ke Desa Jambearum datang dari Bu Carik Jambearum, Bu Setyoatik. Memang saya mengenal beliau sudah sejak beberapa tahun silam, karena sama-sama pernah menjadi binaan Dinas Kepemudaan dan Olahraga. Saya ikut Teknopreneur Muda Pemula saat itu, dan Mbak Atik ikutan Sekolah Bisnis Kendal.


materi digital marketing jenis digital marketing materi digital marketing pdf artikel digital marketing konsep digital marketing belajar digital marketing pdf media digital marketing digital marketing wikipedia



Beberapa tahun kemudian beliau mendaftarkan diri untuk ikutan seleksi perangkat desa, Allhamdulilah dia kepilih menjadi Carik di Desa Jambearum. Menurut saya pribadi beliau pantas, karena selalin orangnya supel, energik, milenial dan selalu uptodate. Figur seperti inilah yang diperlukan agar desanya menjadi desa yang melek dan tidak tertinggal.


Sedekah tidak melulu materi


Sebenarnya saya sendiri bukan ahli atau pakar, hanya berkecimpung dalam bidang digital marketing. Dari memaksimalkan media sosial, blog dan marketplace untuk mendapatkan penghasilan. Dari hal ini juga yang membuat saya sering diminta untuk sharing, awalnya sih nggak pede, minder dan lain sebagainya. Merasa kurang mampu juga, tapi mengingat sedekah itu tidak melulu harta. Mungkin dengan berbagi dengan apa yang dipunyai, adalah salah satu jalan saya untuk bersedekah ilmu.


Q.S Al-Zalzalah: 7 bilang, "Barangsiapa yang mengerjakan kebaikan seberat dzarrahpun, niscaya dia akan melihat (balasan)nya."

Jadi alasan saya setiap kali nggak percaya diri atau minder, saya selalu ingat ayat tersebut. Yang penting niatnya, ialah ingin berbagi kebaikan. Buat teman-teman yang merasa pernah seperti saya, yuk ah semangat untuk membagikan ilmu yang kita punya. Memang ada kalanya tidak percaya diri dan merasa tidak mampu, tapi kalau ingat surat Al-Zalzalah pasti niat pemalunya berangsur-angsur bisa memudar.

materi digital marketing jenis digital marketing materi digital marketing pdf artikel digital marketing konsep digital marketing belajar digital marketing pdf media digital marketing digital marketing wikipedia


Sharing tentang Bagaimana Cara Berjualan Online di Marketplace


Sebenarnya pelatihan digital marketing di Desa Jambearum ini berlangsung dua hari, tanggal 11 dan 12 Desember 2019. Karena saya tanggal 11 Desember masih belum fit, saya minta mengisi pada tanggal 12 Desember 2019. Kebetulan saya, Zain, Mas Nanang dan Mas Hadi yang diberi kepercayaan untuk sharing.

Allhamdulillah warga yang hadir ada yang tua dan ada yang muda, namun semangatnya sungguh luar biasa. Banyak yang sudah punya produk tapi belum bisa memasarkan secara online, kebanyakan melalui facebook. Tapi pas kemarin alhamdulillah wawasan masyarakat jadi terbuka soal marketplace, dengan pelan-pelan dan praktik secara langsung membuat warga paham.

Memang sih tidak langsung seketika bisa, tapi dengan berlatih dan tekun bagaimana cara upload dan mengoptimalkan toko jualannya di marketplace insyaAllah rejeki berjualan online bisa mengalir deras. Saya pun kadang punya kendala malas upload, hehehe ... tapi kadang juga sangat bersemangat. Wajarlah ya, tapi semoga semangat untuk belajar dan terus memaksimalkan potensi dalam diri tidak berhenti begitu saja.

materi digital marketing jenis digital marketing materi digital marketing pdf artikel digital marketing konsep digital marketing belajar digital marketing pdf media digital marketing digital marketing wikipedia


Terima kasih Bu Carik Atik, yang sudah memberikan kesempatan untuk sharing dan terima kasih juga buat warga Jambearum yang bersedia belajar bersama. Semoga pelatihan digital marketing semacam ini rutin diadakan, agar masyarakat melek teknologi dan update dengan hal-hal yang baru.

Untuk menjaga semangat masyarakat yang hadir, saya juga sempat membagikan hasil kerajinan usaha souvenir yang saya rintis bersama suami. Allhamdulillah mereka menyukainya, tentu saja mereka tidak mendapatkan cuma-cuma. Tetapi buat mereka yang sudah sukses upload dagangannya, dan menarik deskripsinya. Ah ... senangnya bersama pribadi pembelajar seperti mereka. Semoga silaturahmi ini terus berlanjut, aamiin.

Postingan Terkait

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih sudah mampir ke blog sederhana saya, salam hangat