Review Doom At Your Service Drama Korea Terbaru

 

Review Doom At Your Service Drama Korea Terbaru - Doom At Your Service menjadi drama Korea, yang saya tonton setelah Vincenzo, dan Sisyphus : The Myth. Beberapa drama Korea terbaru lain, kurang membuat saya tersentuh alias bukan tontonan saya banget hehehe ... jadilah pas nonton Doom At Your Service sub Indo, eh nggak nyangka langsung jatuh hati.



drama korea doom at your service sub indo download drama korea doom at your service sub indo download drama korea doom at your service subtitle indonesia nonton drama korea doom at your service drama doom at your service
Cover Doom At Your Service Drama Korea



 

Berasa nggak asing dengan tokoh utama wanitanya, yang diperankan oleh Park Bo-young. Eh ... ternyata yang main drama Korea Abyss. Sementara Seo In-guk jarang-jarang saya nonton drama yang diperankan dirinya. Tetapi di Doom At Your Service Korean drama ini, ia tampil keren dengan Park Bo-young. Cemistrynya dapet banget.

 

Premisnya tentang seorang wanita yang 100 hari lagi meninggal, dan membuat kesepakatan dengan tokoh penghancur. Ia bukan dewa dan juga bukan manusia.

 

 

Doom At Your Service Sinopsis

 

 

 

Tak Dong-kyung wanita muda, cantik, dan berprofesi sebagai editor perusahaan web novel. Tetapi sebenarnya dia mengidap penyakit berbahaya, yang membuat hidupnya tinggal 100 hari. Takdirnya penuh dengan kekecewaan, sampai suatu ketika ia mengutuk segalanya. Agar dunia hancur.

 

Di sisi lain, umpatan Tak Dong-kyung, membuat seseorang mendengar. Dia bukan dewa juga bukan manusia, dia adalah penghancur: Myeol-Mang namanya. Segala yang disentuhnya akan hancur, segala geraknya membuat dunia kacau, dan Tak Dong-kyung, justru membuat kesepakatan dengan Myepl-mang.

 

 

Doom At Your Service Pemeran

 

 

 

  • Park Bo-young sebagai Tak Dong-kyung, tokoh utama yang 100 hari lagi akan meninggal
  • Seo In-guk sebagai Myul-Mang, dewa penghancur yang membenci manusia
  • Lee Soo-hyuk sebagai Cha Joo-ik, rekan kerja Tak Dong-kyung di perusahaan web novel
  • Kang Tae-oh, sebagai Lee Hyun-kyu, pangeran renang pemilik kafe mantan atlit renang
  • Shin Do-hyun sebagai Na Ji-na, penulis web novel yang juga teman dekat Tak Dong-kyung
  • Song Jin-woo, atasan Tak Dong-kyung yang kejam
  • Lee Sung-joon sebagai Jung Dang-myun dokter Tak Dong-kyung yang juga penulis web novel
  • Da Won sebagai Tan Sun-kyung, adik kandung Tak Dong-kyung yang jahil dan suka ngegame
  • Lee Ye-seo sebagai Tak Dong-kyung kecil
  • Woo Hee-jin sebagai ibu Tak Dong-kyung yang sudah meninggal, sekaligus berperan jadi bibinya
  • Jung Ji-so sebagai So Nyeo-shin, dewa.





drama korea doom at your service sub indo download drama korea doom at your service sub indo download drama korea doom at your service subtitle indonesia nonton drama korea doom at your service drama doom at your service
Doom At Your Service Pemeran 



Review Nonton Drama Korea Doom At Your Service

 

 

Alur cerita Doom At Your Service episode pertama langsung membuat saya jatuh cinta,  genrenya fantasi romantis pasti nih. Jadi ingat cerita gumiho, Tale of The Nine Tailed. Sefantasi itulah kira-kira kalau teman-teman sudah pernah menonton cuma beda alurnya.

 

Episode pertama Doom At Your Service, kita langsung disuguhkan tokoh utama yang sedang memeriksakan kesehatannya di rumah sakit. Ia didiagnosis menderita penyakit kanker otak, dokter yang juga penulis web novel itu menyarankan untuk langsung dilakukan biopsi agar dia lekas membaik. Tetapi nyatanya Tak Dong-kyung, malah santai.

 

"Aku sudah memakai cutiku beberapa hari. Jadi, aku tidak bisa meminta sepekan lagi dari kantor," ucap Tak Dong-kyung kepada dokter.

 

Tentu saja dokter kaget, sesantai itu dia padahal usianya sisa 3 bulan saja, "Bukankah kamu harus mengutamakan kesehatan daripada pekerjaanmu?" jelas dokter panjang lebar. Demikianlah pembuka cerita drama Korea Doom At Your Service.

 

Pusing yang menyakitkan, mual yang parah dirasakan Dong-kyung tapi dia membandel. Di saat perjalanannya pulang, dia hampir pingsan lagi dan ditolong oleh seorang dokter muda yang lewat. Siapa kah dia? Lead male Doom At Your Service, langsung nongol diperankan Seo In-guk sebagai Myul-Mang.

 

Dong-kyung langsung menatap Myul-Mang kaget, seperti pernah melihat tapi lupa, "Aku memang tampan, tapi aku sibuk," ucap Myul-Mang kepada Dong-kyung. Asem, ya! Hahaha ... terus tingkah Myul-Mang yang pergi begitu saja sambil menghitung mundur angka, eh ... banyak korban kecelakaan memasuki rumah sakit. Dari sini alur mulai bisa sedikit terbaca.

 

Myul-Mang bukan sembarang dokter, dia juga tidak menyebut dirinya sebagai manusia. Justru Myul-Mang membenci manusia.

 

Pertemuan Dong-kyung dan Myul-Mang terjadi kembali setelah Dong-kyung membuat permintaan saat bintang jatuh berkali-kali di langit. Di mana legenda bilang, jika bintang jatuh mintalah permohonan karena akan dikabulkan.

 

Hidup Dong-kyung yang dari kecil sudah menderita sejak kepergian kedua orangtuanya, dia harus hidup dengan adik laki-lakinya. Sempat akan ditaruh ke panti asuhan oleh keluarganya, untunglah ada adik ibunya yang bersedia membersarkan dirinya meski masih lajang. Waktu berjalan setelah ia dewasa dan mendapatkan kehidupan yang lebih baik, bekerja sebagai editor novel di perusahaan penerbitan kembali ditimpa masalah.

 

Pacarnya menelepon mengajak ketemuan di cafe, setibanya di sana justru wanita sedang hamil yang menemuinya. Ia dicap sebagai selingkuhan, padahal tidak tahu apa-apa. Diguyur air mineral di depan semua orang, yang justru istri pacarnya ini kena kontraksi. Ia yang awalnya marah, justru menolong. Di sinilah si istri mulai tahu diri, bahwa Dong-kyung memang kena tipu. Sekembalinya ke kantor, ia juga kena murka atasannya. Omongan yang nggak sepantasnya dikeluarkan seorang atasan, justru meluncur begitu saja. Dong-kyung frustasi dong. Minumlah dia arak beras, dan keadaanya mabuk.

 

Ketika melihat beberapa kali bintang jatuh, ia membuat permohonan. "Aku hanya ingin dunia ini berakhir, aku mau semuanya hancur!" Teriak Dong-kyung di atap rumahnya sembari menegak, arak beras.

Suaranya terdengar sampai ke langit, di mana Myul-Mang tinggal dan telinganya mendengar dengan jelas. Suara-suara orang meminta permohonan. Ia mendatangi Dong-kyung seketika. Terlibatlah mereka percakapan, yang membuat Dong-kyung kaget, ia merasa dirinya sudah gila, atau efek penyakitnya. Mulai dari sini cerita semakin seru!

 

Doom At Your Service episode kedua dan ketiga makin menarik. Kedekatan antara Dong-kyung yang polos dan Myul-Mang yang egois mulai terjalin.

 

Ditambah Jung Ji-so sebagai So Nyeo-shin, yang membuat saya masih penasaran. Sebenarnya dia dewa atau manusia, dia punya kekuatan atau nggak sih? Soalnya dia sakit di rumah sakit, karena penyakit jantung akibat memberikan tubuhnya kepada manusia untuk menebus harapan-harapan baik manusia.

 


drama korea doom at your service sub indo download drama korea doom at your service sub indo download drama korea doom at your service subtitle indonesia nonton drama korea doom at your service drama doom at your service
drama Korea Doom at Your Service



Karena Drama Doom At Your Service, masih ongoing di episode empat. Lumayan menggantikan rasa menunggu saya dengan drama Korea Taxi Driver. Dari beberapa drama Korea terbaru yang rilis, Kdrama Doom At Your Service berhasil mencuri hati saya dengan alur ceritanya dan sinematografinya yang ciamik. Untuk cerita lanjutannya, silakan nonton drama Korea Doom at Your Service, ya! Di VIU App.

 

 

Drama Doom At Your Service Detail

 

 

Judul : Doom At Your Service

Genre : Fantasi, Romantis, Drama

Sutradara : Kwon Young-Il

Jumlah Episode : 16 episode

Durasi per Episode : 1 Jam 10 menit

Negara : Korea Selatan

Mulai Tayang : 10 Mei - 29 Juni 2021

Penulis Skenario : Im Meari

Rumah Produksi : Studio Dragon

Stasiun TV : tvN, VIU

Jadwal Tayang : Senin dan selasa, pukul 21.00 KST (GMT+9)

 

 

Quote Doom At Your Service Sub Indo


  • Semua manusia memiliki batas waktu -  Myul-Mang
  • Mereka hidup abadi sampai mereka menyadarinya -  Myul-Mang
  • Rasa iba berasal dari hati, itu bukan kebutuhan - Tak Dong-kyung
  • Aku tidak punya hati karena aku bukan manusia - Myul-Mang

Postingan Terkait

5 komentar:

  1. Aku jarang ngikutin korea tpi kayaknya genre yg kyk gni seru jg, baca sinopsis episode 1 aja sdh bagus gitu.. nonton ah.. thanks Mba reviewnya

    BalasHapus
  2. Aku lagi keranjingan dracin karena lagi demen sama satu aktor. Tp kalo dari segi plot cerita, saya akui drama korea masih lebih kuat daripada dracin yg suka panjang dan bertele-tele (tapi masih lebih mending drpd drama indo 😂)

    BalasHapus
  3. Aku belum nonton ini, tapi pernah liat cuplikannya di Instagram kayaknya emang seru ya buat ditonton.

    BalasHapus
  4. Ahh masih on going ya, btw mba kemarin nonton drakor yang masuk juara satu penghargaan apa gt ga? ngalahin vicenzo, aku jadi kepooo jg!

    BalasHapus
  5. Waaaa park bo young! Aku liat2 sekarang drama korea banyak yang ambil tema sci fi gitu ya. Makin ngetren makin hari

    BalasHapus

Terima kasih sudah mampir ke blog sederhana saya, salam hangat