Review Japanese Movie Saki Live Action 2017




Review Japanese Movie Saki -  Saki Miyanaga adalah nama salah seorang tokoh dalam film Saki, yang menjadi peran utama. Saki adalah siswi dari salah satu SMA, yang berkompetisi dalam permainan Mahjong. Ada 4 SMA yang berkompetisi, dalam memperebutkan kompetisi nasional bagi sekolah yang menang.

Review Film IBoy 2017 Meretas Isi Ponsel Orang dengan Pikiran


Mahjong atau mahyong, permainan yang berasal dari negera Cina dan dimainkan oleh 4 orang. Permainan mahyong membutuhkan kecerdasan, strategi, kalkulasi, kecakapan dan peruntungan. Tujuan permainan mahyong menemukan seri yang lengkap, biasanya 3 sert dari 13 batu atau 16 batu. Siapa yang paling pertama mencapai tujuan, adalah pemenangnya.

Berawal dari serial manga

Saki sebenarnya serial komik karya Ritz Kobayashi,  yang di film kan pada tahun kemarin 2017. Menceritakan gadis yang bernama Saki Miyanaga, yang tidak menyukai permainan mahjong. Tetapi dituntun untuk bisa oleh keluarganya, tetapi belakangan Saki justru diajak bergabung ke dalam club mahjong di sekolahnya. Perasaan senang ia dapatkan, ketika bisa berkompetisi dan melawan perwakilah dari sekolah lainnya.

Setiap tokoh memiliki keunikan tersendiri

Tokoh terkuat yang mahir bermain mahjong adalah Koromo Amae yang bernama asli Mai Kikuchi. Tetapi Koromo sedikit sombong, karena dalam permainan sebelum-sebelumnya ia selalu menang. Koromo juga suka menyendiri, ia sangat dingin dan kekanak-kanakan.

Tokoh unik lainnya adalah Mohoko Fukuji (Mami Kamura), dalam film Saki Live Action dia mempunyai mata yang tertutup. Awalnya saya kita Mihoko ini memang tidak bisa melihat, satu matanya. Eh ... ternyata pada pertandingan ia lantas membuka matanya untuk melihat manakan batu yang bisa membawanya pada kemenangan.

Kataoka (Aika Hiroka) juga unik, jadi sebelum pertandingan dia harus makan dulu. Sementara persediaan makanan yang ia siapkan malah di makan oleh Jun Inoe (Ena Koshino), yang disangka disediakan oleh panitia. Setiap tokoh pemain Live Acion Saki, memiliki keunikan tersendiri. Saya terhibur sekali ketika menonton, tapi tetep saja belum ngerti cara bermain mahjong. Di Hongkong sana, mahjong biasanya dimainkan oleh orang dewasa. Dulu bosku gemar main mahjong dan suka ngundang teman-temannya ke rumah.

Moral of the story

Kita tidak boleh memandang seseorang dengan sebelah mata
Jangan meremehkan kekuatan orang lain
Jangan merasa diri yang paling hebat
Percayalah pada diri dan kekuatanmu
Satu kekuatan yang disatukan dari beberapa kekuatan akan menghasilkan kekuatan yang dahsyat
Saling mendukung dan suport dalam satu team wajib dilakukan
Seseorang yang keras kepala pun bisa ditakhlukan hanya dengan kelembutan

Banyak hikmah lain yang bisa kita ambil dari film ini, meski genrenya untuk anak SMA saya menikmatinya dan seru sekali. Apalagi saya nonton ditemani suami, tambah gregetan dan gemas ketika menontonnya. Tokoh yang paling menghipnotis saya adalah Koromo. Rambutnya yang panjang dengan ikat kepala model rabit, membuat saya gemas. Tapi di sini dia menjadi tokoh yang agak jahat sih dan berubah menjadi baik. Karena Saki yang meluluhkannya. Sifat keras kepala memang hanya bisa dikalahkan, dengan kelembutan.


Review Film IBoy 2017 Meretas Isi Ponsel Orang dengan Pikiran


Happy watching! Salam

Baca juga :


Postingan Terkait

2 komentar:

  1. Tunggu sampe ketemu shizuno, anti skill.
    Semua lawan yg punya skill ajaib bakal repot krn pada dasarnya, shizuno bisa maksa lawan buat main dengan skill mahjong murni, ga pake skill2 ajaib.

    BalasHapus
  2. I like this post,And I figure that they having a ton of fun to peruse this post,they might take a decent site to make an information,thanks for sharing it to me. action movies

    BalasHapus

Terima kasih sudah mampir ke blog sederhana saya, salam hangat