Trombosit Itu Penting Bagi Tubuh

Trombosit Itu Penting Bagi Tubuh - Tahukah kamu, kalau di dalam tubuh kita ini ada yang bentuknya kepingan darah. Dan memiliki peran penting dalam proses pembekuan darah. Kalau kepingan darah ini kurang, bisa mengakibatkan proses penyembuhan dan penutupan luka di kulit akan terganggu.


Trombosit Itu Penting Bagi Tubuh
Trombosit Itu Penting Bagi Tubuh


Kepingan darah ini bernama trombosit. Sering dengar kan? Apalagi kalau dekat dengan pasien demam berdarah. Pasti sering disebut, "trombosit nya rendah". Yang menandakan pasien masih harus rawat inap sampai sembuh, yaitu sampai trombosit nya normal.


Fungsi Dan Peranan Trombosit


Sebagai pemegang peranan utama dalam proses pembekuan darah. Trombosit inilah yang membuat darah berubah menjadi lengket dan berubah menjadi gumpalan saat terjadi luka. Sehingga, darah tidak akan terus mengalir saat ada luka di kulit.


Saking bermanfaatnya trombosit ini. Ia juga punya peranan yang besar untuk menyumbat pembuluh darah yang rusak. Selain itu, peranannya juga mencangkup sebagai media penangkal virus yang masuk ke dalam tubuh.


Cara trombosit mencegah pendarahan saat terjadi luka. Yaitu dengan menyumbat pembuluh darah yang rusak. Kemudian, membentuk benang-benang fibrin yang seperti jaring. Dimana jaringan inilah yang menghambat luka agar darah tidak keluar terus menerus. Serta merapatkan kembali luka di kulit.


Karena itu, ketika trombosit seseorang rendah. Menandakan tubuhnya rentan terhadap virus dan juga akan lama dalam penyembuhan luka.


Bagi yang sedang mengalami trombosit rendah. Ada banyak makanan yang bisa menambah trombosit.


Biar trombosit dalam tubuh tidak rendah. Ada juga nih hal yang harus disadari dan dihindari. Supaya tubuh selalu sehat dan optimal setiap hari. Nah, sudah tahukan fungsi trombosit


Penyebab Trombosit Rendah


Trombosit Itu Penting Bagi Tubuh



Ada banyak faktor yang bisa menyebabkan trombosit dalam tubuh menurun atau rendah. Faktor yang paling sering terjadi adalah karena terkena demam berdarah.


Ini adalah faktor yang sering menyerang banyak orang. Ketika terkena dbd biasanya pasien akan mengalami kondisi tubuh lemas dan panas tinggi. Saat di cek darah, barulah terdeteksi rendahnya trombosit.


Selain demam berdarah. Ada juga faktor konsumsi obat tertentu. Ada beberapa jenis obat yang termasuk dalam kelas antibiotik yang mengandung sulfa dan antikonvulsan. Jika ada dua kandungan tersebut biasanya bisa memengaruhi penurunan trombosit dalam tubuh.


Faktor lainnya yaitu terapi kemo pada pasien kanker. Ini juga bisa memicu penurunan trombosit dalam tubuh sehingga pasien kemo sering harus melakukan cek berkala agar penurunan trombosit ini tidak berlebihan.


Kondisi lain yaitu saat hamil. Ini bukan penyakit, tapi memang perempuan yang sedang hamil mengalami penurunan trombosit yang tidak terlalu parah dan termasuk ringan.

Sehingga tidak membutuhkan terapi apapun. Sebab, setelah melahirkan, kadar trombosit akan kembali normal.


Trombosit juga bisa menurun akibat infeksi dari bakteri. Misalnya, bakteri coli yang menjadi penyebab terbesar masalah pencernaan. Biasanya bakteri ini ditemukan pada makanan yang tidak higienis atau masih mentah.


Terakhir, ini faktor yang sebenarnya bisa menyebabkan banyak penyakit sih. Yaitu, terlalu banyak mengkonsumsi alkohol. Jadi, sebaiknya memang harus mulai menerapkan gaya hidup sehat.


Biasanya saat trombosit dalam tubuh ini rendah. Akan muncul memar di kulit, bisa juga berbentuk ruam pada kulit, atau gusi yang cepat berdarah, mimisan sampai pendarahan abnormal saat menstruasi.


Tak hanya itu, ketika kadar trombosit turun, luka pada tubuh juga bisa lama proses penyembuhannya. Dan dapat membuat tubuh mudah lelah hingga muntah dan buang air besar atau buang air kecil yang disertai darah.

Postingan Terkait

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih sudah mampir ke blog sederhana saya, salam hangat