Sinopsis dan Review Drama Korea Alice di SBS TV
Sinopsis dan
Review Drama Korea Alice di SBS TV- Lagi-lagi saya kembali jatuh cinta dengan drama
Korea terbaru, berjudul Alice yang tayang di SBS dan dibintangi oleh Kim
Hee-sun, Kwak Si-yang serta Joo Won.
Flyer Promosi Drama Korea Alice |
K-Drama Alice bercerita tentang Sejoli penjelajah
waktu, yang ditugaskan mengambil 'Kitab Nubuat' untuk disimpan. Tetapi dalam
perjalanan tersebut, salah satu diantara mereka memilih untuk tinggal dan
kitabnya hilang. Apa yang terjadi setelahnya? Kekacauan terus datang, dan Alice
(Aelliseu) memiliki penayangan 32 episode yang menarik untuk ditonton.
Sinopsis Drama Korea Alice 2020
Park Jin-kyum adalah detektif yang tidak bisa menunjukkan emosinya. Ia tidak mengenal sedih, cinta, dan emosi lain untuk menunjukkan ekspresi. Ketika menyelidiki sebuah kasus, ia dihadapkan pada hal yang mustahil bahwa adanya penjelajah waktu (time traveler). Para penjelajah waktu itu datang dan pergi, ke masa depan melalui ruang yang bernama Alice.
Park Jin-kyum harus melindungi Yoon Tae-yi,
seseorang yang persis dengan ibunya yang sudah meninggal di masa yang ia
jalani. Pertemuan tersebut, seperti sebuah reuni yang ditakdirkan. Te-yi
seorang ahli fisika, ia profesor jenius yang memegang kunci perjalanan waktu
dan diburu untuk dibunuh. Di tengah pengungkapan kasus perjalanan waktu,
ternyata ada banyak rahasia di belakangnya. Apakah kasus tersebut akan
terpecahkan?
Pemeran Inti Drama Korea Alice 2020
Pemeran Drama Korea Alice |
- Kim Hee-sun, berperan sebagai Yoon Tae-yi, dan Park Sun-young. Sebagai ibu park Jin-gyeom penjelajah waktu yang memilih tinggal, karena ingin membesarkan anak dan harus meninggal terbunuh di gerhana bulan merah darah. Ia juga berperan sebagai profesor, di masa depan yang cerdas.
- Joo Won sebagai Park Jin-gyeom, berperan sebagai anak Park Sun-young yang tidak memiliki emosi. Dia menjadi detektif, karena ingin mengungkap kebenaran siapa pembunuh ibunya.
- Kwak Si-yang sebagai Yoo Min-hyuk, bapak dari detektif Park
- Lee Da-in sebagai Kim Do-yun
- Kim Sang-ho sebagai Go Hyeon-seok
- Choi Won-young sebagai Suk Oh-won
- Choi Jung-woo sebagai Ayah Yoon Tae-yi
- Oh Young-shil sebagai Ibu Yoon Tae-yi
- Yeonwoo sebagai Yoon Tae-yeon, Adik Yoon Tae-yi
Drama Korea Alice 2020 Mengisahkan Perjalanan Waktu yang Penuh Misteri
Episode 1 Drama Korea Alice 2020, menceritakan monolog antara Yoon Tae-yi dan Yoo Min-hyuk. Bahwa mereka adalah penjelajah waktu, mereka datang dari tahun 2050 ke tahun 1992. Monolog itu diucapkan saat mereka keluar dari sebuah tempat mengendarai mobil, yang bernama Alice. Pada tahun 1992, mereka masuk ke rumah seorang profesor Jang Dong-shik (Jang Hyun-sung) untuk mengambil 'Kitab Nubuat'.
Tapi sayangnya kitab tersebut sudah diambil oleh
penjelajah waktu (Lee Se-hoon) yang lebih dulu datang, ia membunuh profesor
Jang Do-shik dan akan menghabisi anaknya juga. Untunglah Yoon Tae-yi dan Yoo
Min-hyuk menyelamatkan anak tersebut. Kasihan anak umr 5 tahun, melihat ayahnya
langsung dibunuh di hadapannya. Tapi sebelumnya anaknya ini bersembunyi di
bawah meja, dan membawa sobekan buku dari kitab nubuat di lembar terakhir. Ia
mengalami trauma dan syok. Lembar terakhir tersebut adalah kunci, sampai dengan
episode Alice ke-9 yang saya tonton lembar terakhir ini belum muncul.
Yoon Tae-yi dan Yoo Min-hyuk adalah penjelajah waktu
yang berstatus suami istri. Jadi selama mereka melakukan penjelajahan waktu,
kalau dalam keterangan subtitle sih disebutnya 'lubang cacing/lorongwaktu'.
Tae-yi mengalami masalah, yang langsung dibawa ke dokter dan dikatakan hamil 12
minggu dan bayinya akan mengalami kondisi yang tidak bagus. Entah karena apa,
ini dokternya belum menyimpulkan sih.
Park Jin-gyeom dan Profesor Yoon Tae-yi |
Dalam perjalanan pulang ke hotel, mereka dikejar
oleh polisi karena ketahuan ada pada lokasi pembunuhan profesor. Yoo Min-hyuk
menyuruh Tae-yi turun dulu dari mobil untuk kembali ke hotel, agar selamat
sementara ia mengecoh polisi. Tapi ternyata Yoon Tae-yi kabur dari hotel,
bersama kitab Nubuat. Ia ingin hidup seperti manusia biasa, membesarkan anaknya
dan tidak ingin menggugurkan. Soalnya Min-hyuk ingin anaknya digugurkan, agar
tidak cidera ketika melewati lubang cacing. Surat yang ditinggalkan Tae-yi
untuk Min-hyuk, berisikan surat perpisahan. Bahwa ia memilih untuk tinggal di
tahun 1992 membesarkan anak, dan Min-hyuk dipersilakan untuk memilih Alice.
Tae-yi hidup dengan identitas baru bernama Park
Sun-young, dan melahirkan anak laki-laki yang diberi nama Park Jin-gyeom.
Sepulang dari pasar Sun-young mendapati anaknya sedang bermain, "Boleh ibu
bermain besamamu?" tanya Sun-young kepada anaknya dan ia mengangguk. Pas
ngeliat, Jin-gyeom bermain kinjeng/kumbang ini eh dipotolin itu sayapnya, dan
dipites kepalanya. Aduh! ... jadi ingat adegan Ko Moon-young di K-drama Its
Okay Not to Be Okay pas motelin sayap kupu-kupu. Dari sinilah Sun-young sadar
bahwa anaknya, benar-benar menderita penyakit yang tidak bisa menunjukkan
emosinya. Datar aja gitu, termasuk pas emaknya usus buntu berdarah perutnya di
bawa ambulan cuek aja. Bahkan petugasnya menyuruh dia untuk ikut tapi ditolak.
"Kemasi barangmu ayok ikut!"
"Aku tidak ikut, besok aku sekolah".
(secuek itu lho hiks!).
Tetapi Sun-young tetap memeriksakannya, dan dokter
bilang anaknya menderita penyakit yang nggak punya emosi. Ia berjanji akan
menyembuhkan anaknya sendiri. Bagian anaknya tumbuh ini dipercepat sih,
Jin-gyeom udah SMA dan tiba-tiba ia dituduh membunuh siswa yang bunuh diri dari
atap gedung sekolah. Nantinya bagaimana tonton sendiri ya, eheheh
kelanjutannya. Seru banget! Perjuangan Sun-young mengungkapkan kebenaran bahwa
anaknya tidak membunuh, sungguh luar biasa.
Park Jin-gyeom |
Cerita semakin menarik dan seru ketika di malam
ulang tahun ibu park Jin-gyeom ini, saat bulan purnama merah darah datang
ibunya yang lagi beli soju yang habis dikejar oleh drone. Drone yang seperti
lebah itu datang, nyenterin lampu warna merah ke Sun-young. park Jin-gyeom
mulai curiga nih, kok ibunya nggak balik-balik. Ketika dicari, nggak ketemu
tapi ada pecahan sojunya. Pas balik ke rumah ibunya udah meninggal. Di saat
yang sama pula, kitab itu diambil profesor. (Ceritanya di buat teka-teki sih.
Siapa yang ngambil kitabnya awalnya nggak dikasih tahu. Terjawab di episode
lanjutan).
"Kalau suatu saat nanti kamu bertemu orang yang
mirip ibu. Berlagaklah pura-pura tdak kenal", itulah pesan almarhumah
sebelum menghembuskan nafas terakhir.
Cerita bergulir, tentang anak kecil yang diculik
tiga hari tidak kembali. Ternyata bersama ibunya (Han Sun-hee), eh padahal
ibunya yang asli ke luar negeri lho. Jadi siapa dia? Lantas ada lagi, anak SMA
yang dibunuh oleh anak muda juga. Ternyata anak yang membunuh itu, dulunya
adiknya yang berusia 5 tahun. Mereka berdua datang dari masa depan, untuk
membalas dendam, membalas hal-hal yang pernah gagal mereka lakukan. Tapi ya
bagaimanapun, ada konsekuensinya. Nah, ALICE ini ada karena menjalankan
keinginan-keinginan orang-orang yang kecewa atas apa yang terjadi.
Selain itu tidak hanya ada ALICE, ada juga agen
penjelajah waktu lain yang menjalankan misi untuk membunuh orang-orang di masa
lalu agar ia tidak hidup dan membuat kekacauan. Kekacauan yang dimaksud di sini
mungkin, adanya formula ciptaan yang bisa membuat orang kembali ke masa lalu.
Tae-yi kan diceritakan profesor yang pinter banget, cerdas, bisa memecahkan
apapun termasuk kecanggihan teknologi.
Ada yang namanya Kartu jelajah waktu, membuat
orang-orang yang pergi ke masa lalu dan bisa kembali lagi dengan kartu
tersebut. Ibu park Jin-gyeom juga memilikinya, itu satu-satunya kenangan yang
dimiliki kepada ibunya. Ia menemukan kartu yang sama, ketika menangkap Yang
Hong-seob (Lee Jung-hyun) penjelajah waktu yang bengis dan melanggar aturan.
Soalnya dia sampai berani membunuh, pada Episode 2.
Yoon Tae-yi dan Yoo Min-hyuk |
Kesan Nonton Drama Korea Alice
Episode Review Drama Korea Alice akan berjalan
sampai dengan 32 episode, jadi masih panjang. Sampai detik ini udah ada 16
episode yang udah ditayangkan, dan saya baru sampai episode 12. Mengambil jeda
sejenak dalam menonton, eheheh ... biar ini mata nggak jereng kan di depan
layar handphone terus.
K-Drama Alice, nggak bakalan bikin bingung kok
ketika nonton. Karena sudah dijelaskan monolog diawalnya, bahwa mereka ini
adalah agen penjelajah waktu yang menjalankan misi untuk mengamankan kitab
Nubuat. Yang bikin nyesek sih, park Jin-gyeom yang berusaha untuk memiliki
emosi. Apalagi dia bertemu dengan orang yang mirip ibunya, yang kalau ditarik
kesimpulan sih sepertinya profesor yang dekat dengan dia sekarang itu masa lalu
ibunya. Makanya ia pengen menjaga sekali, profesor Tae-yi tetap aman.
Genre Drama Korea Alice adalah fantasi, science
fiction, misteri, dan juga melodrama yang dikawinkan. Hasilnya tidak
mengecewakan, bikin baper malah. Apalagi kalau si Min-hyuk tahu bahwa detektif
Park itu anaknya, makin nyesel tuh dia berusaha beberapa kali membunuh agar
kliennya di Alice bisa diambil dengan selamat. Paling bikin mau ngakak ya, pas
dia bilang "Wajahmu ditemukan di CCTV tahun 1992, tapi mengapa sampai saat
ini kamu tidak berubah menjadi tua?"
Park Sun-young |
Saya jadi menimbang-nimbang dan membayangkan, mereka
datang dari tahun 2050 saya udah tua banget tahun segitu. Harapannya sih masih
diberikan umur yang panjang ya, bisa hidup membersamai anak dan cucu, aamiin.
Siapa yang tahu umur ya kan? Tapi saya juga mengambil kesimpulan dari Drama
Korea Alice, pas adegan Tae-yi kecil yang profesor itu pernah bertemu dengan
detektif Park kecilnya pas di wahana taman bermain dan ibunya Sun-yoeng
memotret mereka. Bisa jadi seseorang yang kita temukan sekarang, sudah bertemu
kita sebelumnya hanya saja kita tidak menyadari.
Jadi ingat Hadist muslim, yang berbunyi demikian,"Dari Abu Abdurrahman Abdullah bin Mas’ud
radhiyallahu ‘anhu beliau berkata, Rasulullah shallallahu ’alaihi wa sallam
menyampaikan kepada kami dan beliau adalah orang yang benar dan dibenarkan,
“Sesungguhnya setiap kalian dikumpulkan penciptaannya di perut ibunya sebagai
setetes mani (nuthfah) selama empat puluh hari, kemudian berubah menjadi
setetes darah (‘alaqah) selama empat puluh hari, kemudian menjadi segumpal
daging (mudhgah) selama empat puluh hari. Kemudian diutus kepadanya seorang
malaikat lalu ditiupkan padanya ruh dan diperintahkan untuk ditetapkan empat
perkara, yaitu rezekinya, ajalnya, amalnya dan kecelakaan atau kebahagiaannya.
Demi Allah yang tidak ada sesembahan yang berhak disembah selain-Nya.
Sesungguhnya di antara kalian ada yang melakukan perbuatan ahli surga hingga
jarak antara dirinya dan surga tinggal sehasta. Akan tetapi telah ditetapkan
baginya ketentuan, dia melakukan perbuatan ahli neraka maka masuklah dia ke
dalam neraka. Sesungguhnya di antara kalian ada yang melakukan perbuatan ahli
neraka hingga jarak antara dirinya dan neraka tinggal sehasta. Akan tetapi
telah ditetapkan baginya ketentuan, dia melakukan perbuatan ahli surga maka masuklah dia ke dalam surga.” (HR.
Bukhari, no. 6594 dan Muslim, no. 2643).
MasyaAllah! Luar biasa ya, dari sebuah tontonan kita
bisa mengambil banyak hikmah dan peringatan di dalamnya. Semoga kita senantiasa
diberikan kemudahan, dan kelancaran dalam berkehidupan di dunia. Aamiin.
Zombie Detective Drama Korea Terbaru Choi Jin-hyuk
Sumber tulisan
https://rumaysho.com/16173-rezeki-sudah-ditetapkan-ketika-dalam-rahim-ibu.html
https://id.wikipedia.org/wiki/Alice_(seri_TV)
Iya nih, sering muncul di Explore IGku, cuma aku anti ongoing hahaha, dan suka yang lucu, tapi nunggu kelar tayang deh baru coba lihat
BalasHapusWaw, penggemar drakor banget ya mbak Nyi nih. Aku blas nggak ngikutin. Btw takut juga kalau ngikutin harus ikutin terus kan kepo akut ya
BalasHapusWah 36 ep ya..lumayan panjang ya. Apa aku bisa ya nontonnya? Hihi..ntar baca review akhirnya saja ah..
BalasHapusaku mau nonton ini mbak, tapi nunggu episodenya banyak dl hahaa skrg nungguin flower of evil 1 lagi aja gregetan :)
BalasHapusWah menarik ya...jadi inget pernah ada serial barat jaman aku SMP dulu..dia bisa mencegah terjadinya kematian setelah orang itu mati. Jadi misal aku mati kemarin trus ketemu kamu (yang bisa mencegah kematian) makan kita berdua akan flashback dihari saat aku mati dan dia mencegah kejadian yang menyebabkan aku mati...
BalasHapusTema detective gitu ya. Yuni suka sih genre film begini. Apalagi drama korea. Wah, boleh jadi wishlist nih.
BalasHapusYg kemarin dirimu rekomend ke aku aja belum sempet ditonton udah ada yg baru lagi. Buanyak bgt ya dek serial baru yg on going
BalasHapusAku gak jadi milih nonton Alice gara-gara kepanjangan episode nya, wkwkwk
BalasHapusTapi ternyata bagus juga ya Nyi, oke deh masuk daftar nonton nanti kalo udah selesai nonton the Bridge
Ini yang diobrolin anakku kemarin, dia suka drakor kek gini meski nggak anti juga sama drama romance. Si Joo Woon ini main di Good Doctor kan ya?
BalasHapusAku jarang nonton Drakor fantasi kecuali goblin yang masih banyak kehidupan sehari-harinya,menarik juga nih...
BalasHapusAsik nih ada referensi untuk tontonan lainnya, karena lagi ngelist dulu tontonan drakornya. Biasanya aku kalau nonton emang harus tau review dari beberapa teman dulu dan yang paling penting pemainnya kudu cakep.
BalasHapusAkutu jarang sebenernya nontok film Korea. Tapi sejak pandemi, trus ada stasiun tv jg yg nayangin, jadi suka nonton juga sesekali hihi. Beberapa ada yg bagus, bbrp lagi biasa aja. Ini kayaknya mayan bagus ya filmnya :)
BalasHapusMbak Nyi penggemar drakor garis keras, nih. Saya kudu belajar. wkwkwk. Masya Allah, hikmah drakor Alice keren abis sih. Science fiction euuuy terus alurnya futuristik. Akankah saya tergerak untuk menontonnya? Kok kayaknya sayang banget untuk nggak diintip.
BalasHapusWiih senangnya yg bisa mengikuti serial drakor. Butuh kesabaran nontonnya smpe beberapa episode ya. Kalo aku udah gak sabaran orangnya cukup membaca skilas reviewnya aja deh
BalasHapusAku termasuk jarang nih nonton drakor, tapi kayanya drakor satu ini menarik ya karena nggak sekadar cinta cintaan aja.. catet dulu deh judulnya
BalasHapusAku nunggu tulisan berikutnya aja ya Nyi, tentang alasan apa kudu nonton drakor ini. Wow juga nih nyeritain tentang loncatan kehidupan dari masa datang yaaa
BalasHapus2 drama yang bikin aku penasaran: flower of evil sama alice! Korea emang kalo bikin film selalu aneh-aneh temanya, keren.
BalasHapus2 drama yang bikin aku penasaran: flower of evil sama alice! Korea emang kalo bikin film selalu aneh-aneh temanya, keren.
BalasHapuskeliatannya bagus jg ni filmnya jdi dapat referensi setelah baca di sini, aku ga suka drakor yg critanya romansa kalau spt ini kan ada crita lainnya gitu jdi sptnya bakal seru ini
BalasHapusbaru tayang 2020 ya teman saya penggemar drama korea pasti suka banget niy nonton film korea yang baru. saya sampai hari ini masih suka susah bedain pemain korea ga ada yang hapal satupun nama pemainnya, dan mukanya rasanya sama semua heheh, karena saya memang jarang banget sih nonton drakor.
BalasHapusjadi pengen nonton drakor alice juga nih mba penasaran sama bentuk ruang alice-nya itu, lucuk yah mungkin inspirasi namanya dari alice in the wonderland. bisa nonton di viu juga gak sih mba atau di netflix ?
BalasHapusPlot ceritanya menarik dan gak biasa sih. Kalo cerita time travel ini biasa juga aku suka bingung sendiri karena rasanya muter2. Tpi yg ini menurut mba nggak ya hehehe...
BalasHapusBoleh jadi salah satu referensi nonton drama korea nanti malam nih
BalasHapusJo Won...
BalasHapusAku suka sama aktingnya dia...tapi belum nonton Alice.
Mungkin karena jalan ceritanya yang fantasy yaa...sulit banget diterima sama akalku.
Udah lama banget gak nonton drama ih
BalasHapusNote dulu. Catet dlu juudlnya hehe.