Sinopsis Troll Factory Film Korea Terbaru
Sinopsis Troll Factory Film Korea Terbaru - Film Korea apa yang kamu nantikan tayang di bulan Maret? Salah satunya ada Troll Factory yang dibintangi oleh Son Suk Ku, Kim Sung Cheol, Kim DOng Hwi, dan Hong Kyung.
Sinopsis Troll Factory Film Korea Terbaru |
Padahal baru kemarin Son Suk Ku kelar drama Korea terbaru berjudul A Killer Paradox, eh sekarang sudah main baru lagi film Korea. Keren sih!
Troll Factory juga akan dibintangi Kim Sung Cheol, yang tahun lalu bermain dalam drama series Hellbound 2, dia jadi Jung Jin Soo. Dalam drama Death's Game, Kim Sung Cheol jadi Kim Hyeon Su. Masih ada Kim Dong Hwi yang bermain dalam drama The Deal dan Missing The Other Side 2, serta Hong Kyung. Pria dengan tinggi badan 183 cm itu berperan menjadi Lee Hong Sae, dalam drama Revenant (2023).
Sutradara dari film Korea terbaru Troll Factory dan penulis naskahnya dipegang langsung oleh Ahn Cooc Jin. Kalau kalian thu filmSF8: Baby It's Over Outside dan Alice In Earnestland, dia nih yang menggarap. Dia juga pernah menyabet Best Screenplay oleh Baeksang Arts Awards di film Alice In Earnestland.
Sebenarnya Troll Factory adalah film yang diangkat dari sebuah novel berjudul 'Daetgeulboodae' yang ditulis ol eh Jang Kang-Myeong dan sudah rilis sejak 30 November 2025. Seperti apa kisahnya? Yuk baca sinopsisnya di bawah ini.
Detail Film Korea Troll Factory
Troll Factory Film Korea Terbaru
- Judul : Troll Factory
- Literal judul : Troll Farm
- Genre : Crime/Drama
- Negara : Korea Selatan
- Bahasa : Korea
- Director : Ahn Gooc Jin
- Writer : Ahn Gooc Jin, Jang Kang Myeong (novel)
- Cast : Son Suk Ku, Kim Sung Cheol, Kim DOng Hwi, Hong Kyung
- Rilis : 27 Maret 2024
- Distributor: Acemaker Movie Works
Pemain Troll Factory Film Korea Terbaru
- Son Suk Ku, berperan sebagai Im Sang Jin
- Kim Sung Cheol, berperan sebagai Jjingbboekking
- Kim DOng Hwi, berperan sebagai Chattatkat
- Hong Kyung berperan sebagai Paebtaek
Sinopsis Film Korea Troll Factory
Film Korea Troll Factory mengisahkan kehidupan Im Sang Jin (Son Suk Ku), seorang reporter perusahaan surat kabar. Ia kena skors karena menulis laporan negatif tentang seroang konglomerat.
Nah suatu hari Im Sang Jin menderima tip yang isiannya tentang perternakan troll bernama Team Alley. Anggota dari peternakan itu sendiri ada Jjingbboekking (Kim Sung Cheol), Chattatkat (Kim Dong Hwi), dan Parbtaek (Hong Kyung). Saat menyelidiki inilah, Im Sang Jin yakin akan keberadaan kuat di balik peternakan troll.
Apakah Im Sang Jin akan berhasil mengungkap kebenaran dibalik manipulasi opini publik, dari keberadaan 'coment army' ini agar bisa dipekerjakan kembali?
Segera rilis filmnya pada 27 Maret 2024, selamat menonton. Karena bertabur bintang papan atas Korea Selatan, jangan lewatkan ya!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terima kasih sudah mampir ke blog sederhana saya, salam hangat