Review Film Korea Justice High 2020


Review Film Korea Justice High 2020 - Cowok bisa bela diri sudah biasa, bagaimana kalau cewek yang mahir bela diri? Pasti seru, bisa melindungi dirinya sendiri. Demikian kisah justice high korean movie ini. Seorang gadis remaja SMA yang jago karate.


 

justice high korean movie justice high asianwiki justice high (2020) sub indo justice high sub indo justice high son woo-hyun justice high subtitle indonesia pemeran justice high 2020




Film Korea Justice High sudah rilis sejak 9 April 2020, dibintangi oleh Jung Da-eun, Oh Seung-hoon, dan Son Woo-hyun. Mengisahkan tentang bullying yang terjadi di sekolah, dan upaya mempertahankan diri dari para pembuli yang ada di sekolah.

 

 

 

Sinopsis Film Justice High 2020

 

 

Chae-yong adalah siswa murid SMA yang mahir karate, dan sudah memiliki sabuk hitam. Tidak heran dia pandai bela diri, semua ini karena ajaran sang ayah yang juga mempunyai tempat berlatih karate, bernama 'Dojo'. Chae-yong baru saja pindah dari sekolah lamanya, karena sebelumnya dia menghajar seorang pembuli yang ada di sekolah yang lama.

 

Tidak berbeda di sekolah barunya, ia melihat murid lain Jong-goo yang pintar di sekolah dibully karena tidak mau memberi contekan. Chae-yong yang benci melihat penindasan pun turun tangan, dan membantu Jong-goo selamat Sejak hari itu Jong-goo ingin minta diajari karate agar bisa membela diri.


 

 

justice high korean movie justice high asianwiki justice high (2020) sub indo justice high sub indo justice high son woo-hyun justice high subtitle indonesia pemeran justice high 2020



Pemeran Justice High 2020

 

 

  • Jung Dae-eun berperan sebagai Chae-yeong, murid SMA yang jago karate dan sudah meraih sabuk hitam.
  • Oh Seung-hoon sebagai Jong-goo, murid pintar  yang tidak pandai berkelahi dan sering jadi sasaran bully.
  • Jung Eui-wook, berperan jadi Dong-pyo, ayah dari Chae-yong yang penyayang dan punya tempat berlatih bernama Dojo.
  • Son Woo-hyun sebagai Hae-seong, senior di sekolah yang bergaul dengan para pembully. Tapi dia sebenarnya baik, dan ingin memperbaiki diri jadi anak yang baik-baik di sekolah.

 


justice high korean movie justice high asianwiki justice high (2020) sub indo justice high sub indo justice high son woo-hyun justice high subtitle indonesia pemeran justice high 2020



 

Perjuangan Remaja SMA yang ingin Bebas dari Bullying

 

 

Justice High merupakan film Korea, dengan genre aksi komedi. Tokohnya seputar anak SMA, yang dekat dengan aksi bullying di sekolah. Kalau biasanya dalam sebuah cerita pihak cowok/pria yang memiliki kekuatan, dan pemberani. Sementara pihak cewek yang selalu dilindungi, bagaimana kalau di balik? Akan seperti apa jadinya? Lucu, mendebarkan, gemas,  dan lega.

 

Bila kamu rindu dengan kisah SMA, atau tayangan masa sekolah, film Justice High bisa jadi rekomendasi untuk ditonton. Beberapa adegan di sekolahnya siapa tahu pernah juga kamu alami ya kan? Salah satunya soal pemalakan yang terjadi di sekolah, saya pun demikian dulu pernah kena palak Rp5000,- hahaha ... tragis! Tapi alhamdulillah nggak kena pukul si pemalak.

 

Jung Dae-eun didapuk sebagai tokoh utama wanita, ia berperan sebagai Chae-yeong gadis SMA yang memiliki kekuatan dan keberanian dalam menghadapi lawannya. Di sekolah barunya lagi-lagi ia harus berkelahi, untuk membela murid lain yang kena bully. Di sekolah lama, Chae-yeong keluar karena memukuli murid lain yang melakukan aksi bullying.

 

Jong-goo merupakan murid pintar yang sering dibuli oleh teman-temannya, karena dia tidak bersedia dimintai contekan. Dia dipukuli oleh tiga orang murid, dan Chae-yeong menyelamatkan Jong-goo di hari pertama Chae-yong masuk sekolah. Eh ... ternyata  Chae-yeong sekelas dengannya. Saat pulang sekolah, Jong-goo memutuskan untuk meminta ajar Chae-yong karate.



justice high korean movie justice high asianwiki justice high (2020) sub indo justice high sub indo justice high son woo-hyun justice high subtitle indonesia pemeran justice high 2020


 

Ayah Chae-yeong adalah guru karate, yang ramah. Ia sering kali minum soju untuk meluapkan kekesalan dan kerinduan terhadap mantan istri yang meninggalkannya. Jika hal itu terjadi Chae-yong langsung bertindak.

 

"Hentikan mengingat dia, dia yang meninggalkanmu dan mengkhianatimu. Lupakan saja!" Tegas Chae-yeong kepada ayahnya.

 

Hal ini pula yang membuat Chae-yong enggan berteman dengan siapapun, buat apa berteman kalau akhirnya berpisah? Demikian yang ia rasakan. "Tapi bagiku tidak mengapa, karena aku akan mengingat hal tersebut. Ketika kita pulang sekolah bersama," ucap Jong-goo suatu ketika saat ingin bisa dekat dengan Chae-yong.

 

Di kelas Jong-goo ada dua orang yang suka membuli, sementara dibarisan senior ada tiga orang yang menguasai sekolah dan siapapun harus tunduk. Hae-seong merupakan salah satu senior Chae-yong dan Jong-goo, ia selalu menasihati kedua temannya agar tidak berbuat yang lebih jauh, yang mana akan membuat keduanya menyesal.



justice high korean movie justice high asianwiki justice high (2020) sub indo justice high sub indo justice high son woo-hyun justice high subtitle indonesia pemeran justice high 2020


 

Yang paling parah, sahabat Hae-seong ini menjual kekuasaanya kepada para preman di luar sekolah. Jadi semacam sekolahnya, murid-muridnya itu jadi anak buah para preman tersebut. Meski tidak tertulis, tapi itulah kenyataannya. Ia membayar uang masuk untuk menjadi anggota preman tersebut, dan mengerahkan anak buah di sekolahnya untuk tunduk kepada para preman itu. Sayangnya preman tersebut hanya memanfaatkan sahabat Hae-seong, justru preman itu lebih suka dengan Hae-seong dan akhirnya persahabat Hae-seong putus.

 

Hae-seong meninggalkan sahabatnya karena tidak bisa diatur, tidak mau dibimbing untuk menjadi orang yang lebih baik lagi. Terlebih mereka sudah menginjak waktu ujian. Hae-seong akhirnya menemukan teman baru, Jong-goo polos yang sering kena bully dan Chae-yong yang pemberani. Mereka bertiga menjadi teman yang akrab. Konfliknya ada pada sahabat Hae-seong yang murka dan ingin menghancurkan Chae-yeong yang telah menghina dirinya, kerana selalu membela anak-anak yang kena buli. Chae-yeong dianggap membangkang dan harus dihancurkan.

 


justice high korean movie justice high asianwiki justice high (2020) sub indo justice high sub indo justice high son woo-hyun justice high subtitle indonesia pemeran justice high 2020


 

Moral of the story Film Korea Justice High

 

Belajar menjadi pemberani adalah sebuah keharusan, kalau tidak kita pasti akan sering diinjak-injak dan bahkan dirusak. Seperti karakter Jong-goo yang selalu kena buli, karena tidak berani.

 

Belajar melindungi bukanlah sebuah kesalahan, kalau kita benar mengapa harus takut? Seperti karakter Chae-yeong yang selalu melindungi, teman-temannya yang lemah.

 

Belajar menjadi lebih baik tidak ada yang salah, seperti karakter Hae-seong. Seorang preman di sekolah, yang dulu suka berantem karena ia sering dibully. Di tahun terakhir sekolahnya, Hae-seong mencoba memperbaiki diri, ia tidak ingin menjadi pecundang. Maka ia berani keluar dari lingkaran yang menyesatkan tersebut.

 

Justice high Korean Movie, merupakan kisah dengan latar sekolahan. Tentang dunia bullying yang terjadi dan kerap meresahkan. Salah satu cara untuk terhindar dari bullying, kita harus memilih sikap yang tegas. Berani melawan, dan bekali diri dengan kemampuan berlatih bela diri adalah keputusan yang tepat. Jadi selamat menonton film Justice High.


Baca juga : 

Review Film Mulan Cerita Legenda dari Tionghoa

Postingan Terkait

10 komentar:

  1. Naaah aku suka nih drama yg temanya ahli bela diri tp msh kanak ato remaja mba. Dari dulu film2 kayak karate kid, itu slalu jd fav. Aku mau masukin ah drama ini ke list. Seru kayaknya.

    Dulu aku sempet pengen ikutan bela diri, judo. Tp dilarang papa. Katanya ga perlu, apalagi latihannya sampe berpasngan dan pegang2 lawan jenis. Papaku anti bgt Ama yg begitu -_-. Jd deh batal latihan bela diri.

    BalasHapus
  2. Masuk list dulu deh, menarik nih kalo ada cerita tentang anak sekolah dan kena bully tapi ada yang berani belain. Apalagi ini bukan Drakor yang butuh waktu lama buat nonton. Kalo film cepet kelar yaa

    BalasHapus
  3. Oh ini cerita ttg masa SMA ya..dan moral story nya banyak juga ya.. Jempol deh.

    BalasHapus
  4. Paling suka film tentang keberanian anak muda apalagi membela teman yg di bully

    BalasHapus
  5. Palinf seneng klo ngeliat film korban bullying yg ternyata jago karate dan akhirnya ngelawan si pelaku bullying itu sendiri. Seru lho nontonnya, antara gemesh, kesel tapi bahagia krna ada yg melawan penindasan... liat cewe cewe berantwm seru juga yah..hahahha..

    BalasHapus
  6. Thank you rekomendasinya mbak, aku kalo lagi gabut juga suka nonton. Tapi kalo seri agak lama selesainya, kalo film gini lebih seneng karena cepet kelar

    BalasHapus
  7. Boleh request review film romantis sedih untuk tahun baruan nanti ga Nyi?

    BalasHapus
  8. Aq belom nonton nih yg ini, lg nonton the scarlet heart, seru jg. Ada 20 eps, tinggal 2 lg. Abus itu aq mo nonton ini ahh. Tp udh spoiler nih ya, gak pa2 deh. Tq infonya ya

    BalasHapus
  9. Sik asik ada rekomen drakor baru, masukin waiting list ah

    BalasHapus
  10. Boleh juga nih ditonton..sama anak-anak juga oke kayaknya ya nyi...biar jadi pada berani ngadepin bullying ..

    BalasHapus

Terima kasih sudah mampir ke blog sederhana saya, salam hangat