Prudential Indonesia Hadirkan Pru Medical Network



Prudential Indonesia Hadirkan Pru Medical Network  - Pru Medical Network ialah jaringan rumah sakit rekanan Prudential yang akan memberikan kenyamanan dan kemudahan bagi nasabah Prudential Indonesia dalam perlindungannya rawat inap. Sudah tersedia 42 rumah sakit yang dikelola, Mayapada, Siloam, Mitra Keluarga, Royal Trauma di Indonesia.


Kesehatan Prudential Rawat Inap Pru Medical Network Asuransi Layanan Rumah Sakit


Jakarta, 16 November 2017, Prudential Indonesia meresmikan Pru Medical Network dengan speaker, Jens Reisch, President Director dari Prudential sendiri. Ada juga Dr. Andreas Tjandra Wiryawan, VP sebagai Operatioan Solution Centre Prudential dan Ibu Lusy Widhyasari Prudential customer.

"Kami sangat bersyukur dapat meluncurkan Pru Medical Network yang akan memberikan layanan eksklusif untuk nasabah semenjak masuk, selama perawatan sampai keluar dari rumah sakit," ungkap Jens Reisch, "sungguh senang kami bermitra dengan empat rekanan yang terkemuka di mana sebagai jasa kesehatan yang memiliki jaringan yang luas di Indonesia. Kesamaan misi dengan kenyamanan dan pelayanan terbaik kepada nasabah yang menjalani rawat inap untuk pasien dan keluarganya bisa fokus memulihkan diri ialah salah satu yang istimewa," tutur President Director dari Prudential melanjutkan.

Keunggulan layanan rumah saki Pru Medical Network apa sih?


Kesehatan Prudential Rawat Inap Pru Medical Network Asuransi Layanan Rumah Sakit

·       Pru Medical Network sangat mudah dalam administrasi di Rumah sakit, apalagi dengan adanya Pru Hospital Line dan Pru Medical Network dari Prudential Indonesia.
·       Pru Hospital Line ini ialah layanan sambungan telepon khusus, bagi petugas untuk bisa langsung mengontak Prudential guna memastikan kebutuhan nasabah Prudential yang sedang menjalani rawat inap. Sementara Pru Hospital Line, ialah menempatkan petugas perwakilan Prudential untuk membantu naahab prudential perihal administrasi ketika menjalani rawat inap.

·       Jaminan ketersediaan kamar rawat inapnya terjamin. Misalnya fasilitas kamar rawat inap tidak tersedia, nasabah hanya perlu membayar sesuai harga awal kamar.

·       Ada fasilitas tambahan bagi keluarga yang akan menunggui, misalnya seperti tambahan bantal, voucher makan dan boneka. Keren banget yak?

Kesehatan Prudential Rawat Inap Pru Medical Network Asuransi Layanan Rumah Sakit


Latar belakang dibentuknya Pru Medical Network kenapa sih?

"Dengan seiring meningkatnya kebutuhan nasabah yang semakin membutuhkan pelayanan rumah sakit yang efisien, berkualitas dan nyaman. Maka Prudential Indonesia berinovasi memberikan pelayanan untuk memenuhi hal tersebut, dengan menghadirkan Pru Medical Network sebagai wujud nyata Prudential melayani 2,4 juta nasabah yang tersebar menyeluruh di Indonesia," pungkas Jens Reisch, President Director dari Prudential.

Sementara rumah sakit yang bekerjasama dengan Asuransi Kesehatan Prudential Medical Network ialah, ada 42 rumah sakit di 23 kota. Dari Jakarta, Surabaya, Makassar, Labuan Bajo, Bangka, Bogor, Depok dan lain-lain. Karena kesehatan lebih penting dari segalanya, maka jaga masa sehatmu sebelum datang masa sakit dengan Pru Medical Network anda tidak akan khawatir lagi dengan kenyamanan rawat inap ketika sakit.








Postingan Terkait

3 komentar:

Terima kasih sudah mampir ke blog sederhana saya, salam hangat