Book Review " Bubble Love"

Judul : Bubble Love
Penulis : Fei & Lia Indra Andriana
Penerbit : Sheila - Penerbit Andi
Tahun : 2011
ISBN : 9789792926125

Blurbs :
Vivian syok saat Seon-Ho tiba-tiba memutuskannya tanpa alasan yang jelas. Vivian jelas tidak terima. Ia pun berkali-kali meminta penjelasan, tapi Seon-Ho bergeming. Vivian berang, makin bertambah berang ketika mengetahui bahwa Seon-Ho berpacaran dengan anak SMA!

Berniat membalas dendam, Vivian mengubah penampilannya menjadi gadis yang lebih liar. Ia bahkan setuju berkencan dengan Andros, playboy nomor satu di kotanya. Sebenarnya Vivian cuma punya satu tujuan, membuat Seon-Ho cemburu. Tapi, apa yang ia dapat, cintanya justru makin membesar sebesar balon udara. Oh, tidak, bukan, bahkan lebih besar dari balon udara! Di satu sisi, Andros si playboy kelas satu itu justru menyerahkan hati sepenuhnya untuk Vivian.

Serba salah. Vivian tidak tahu apa yang harus dilakukannya. Mengejar dan merebut kembali cinta Seon-Ho atau duduk manis menerima cinta yang melimpah dari Andros? Akankah ada keajaiban yang mampu membuat masalah ini berakhir dengan indah?


Review :

Cinta itu seperti gelembung sabun, cinta itu ringkih sehingga kita harus menjaganya baik-baik. Dan yang terpenting, cinta itu harus transparan karena jika kamu perhatikan baik-baik, di permukaan transparan gelembung sabun itu terdapat percikan warna pelangi yang sangat indah.

Let's make our love just like a bubble love. Let's make it transparent so that we can see the rainbows in our love. And i swear that this bubble love in the most precious love that i will never pop.


Waktu beli novel ini karena lagi survey ada lomba dari penerbit Haru, tapi sayangnya ga jadi ikutan. Dan nama penulisnya sudah tenar di dunia literasi. Namun penggarapan ceritanya terkesan kurang mendetail. Tapi boleh menjadi referensi untuk menulis setting Indonesia-Korea. 

Ceritanya tentang Vivian yang diputuskan Seon Ho sepihak karena Seon Ho mendapat panggilan Gundae wajib militer oleh negaranya. Seon Ho menitipkan pada Andros, dan belakangan ketahuan Vivian kalau dikira mereka telah mempermainkan Vivian. Vivian memiliki sahabat Sinae, Sinae dulu naksir berat sama Andros, Andros sendiri adalah playboy dari segala playboy dan tajir badai. 

Vivian cemburu dengan Minie yang menjadi pacar pura-pura Seon Ho agar sandiwara Seon Ho mulus. Padahal Minie naksir Tae Sik. Murid les bahasa Indonesia Sinae. Di sini cerita diputar-putar dengan kesalahpahaman. Namun akhirnya Minie dan Taesik jadian. Dan Sinae tetap single karena tidak ingin berhubungan lebih dengan Andos yang berkepala besar itu. 

Puncak dari kisah ini adalah Vivian dan Seon Ho yang bertemu kembali di N. Seoul Tower. Tempat yang terkenal sudah mendunia, pemasangan gembok bagi pasangan yang ingin ikatan cintanya tidak pernah lepas. Mengabadi selamanya.

Postingan Terkait

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih sudah mampir ke blog sederhana saya, salam hangat