Terapkan Nilai-nilai Pancasila sebagai Dasar Negara dalam Bermedia Sosial




Nyipenengah.com - Semarang, Kemkominfo menjadi tuan rumah dalam acara Flash Blogging, di Hotel Santika Premier mengadakan diskusi bersama dengan tema Menuju 72 Tahun RI, Kerja Bersama-Bersama Kerja. Dengan menggandeng Blogger yang ada di Jawa Tengah, Kamis 13 Juli 2017 Flash Blogging berjalan meriah. 

Surprisenya lagi di sela-sela acara yang rencanannya bapak Mentri Rudiantara batal hadir tiba-tiba muncul menghebohkan suasana. Tak pelak jepretan kamera, rekaman kamera terpusat kepada beliau. Hmm ... apa saja yang dipesankan beliau kepada kami? Bocorin nggak ya? hahaha ... 

Acara pertama ialah sambutan dari bu Evi Sulistyani, kemudian di susul oleh bapak Deden, lantas oleh nara sumber acara. Ialah pak Heri Santoso, dosen UGM dan pak Wicaksono yang lebih dikenal dengan nama Ndorokakung. Beliau termasuk sesepuhnya dalam menulis, bermedia sosial dan menulis dalam media cetak. Ajib banget Ndorokakung satu ini, sharing yang diberikan pun membuat semangat ini menjadi berkorbar. 

Pak Heri Santoso menyampaikan kepada kami, soal pembahasan mengenai Implementasi Pancasila Sebagai Dasar Negara. Beliau juga menggaris bawahi, jika seorang penulis atau blogger siapapun yang menyampaikan karya lewat tulisan haruslah menulis soal, 'kebenaran', dan yang kedua 'menarik dan dapat diambil kebermanfaatannya'. Bener banget yang beliau sampaikan, jika seorang penulis menyampaikan kebohongan lewat tulisan atau sebuah karya, kebohongan itu hanya akan menyelematkannya sementara tetapi akan menghancurkannya selamanya.

Nilai-nilai Pancasila sebagai Dasar Negara dalam Bermedia Sosial


Hasil Kongres Pancasila VII di UGM 31 Mei- 1 Juni 2016, pada butir 13 disebutkan, " Nilai Pancasila harus didirikan dan ditegakkan, bingkai yang dapat mendirikan dan menegakkan adalah UUD 1945, budaya dan pencegahan interversi asing." Begitu yang disampaikan pak Heri, beliau juga mengingatkan tantangan yang harus diwaspadai oleh kita. 

Ialah soal merealisasikan, cita-cita, dasar dan tujuan menyoal falsafah hidup bangsa mengenai Pancasila. 

Dan yang kedua Ndorokakung membagikan soal bagaimana mencari ide, biar nggak buntu, biar sebuah konten bisa terlihat menarik dan tidak membuat pembacanya bosan.  Yang jelas acara Flash Blogging ini membuat blogger semangat berkarya dan ingin meberikan konten yang positif tanpa kebohongan.


Mau tau resep konten menarik dari Ndorokakung?

  • Bercerita tentang manusia
  • Konten visual yang kuat : images, infografik, videos, presentasi
  • Kalimat pembukaan yang menggoda pada artikel panjang
  • Konten yang mudah dibaca dan dipahami
  • Ada ajakan untuk berbuat



Video keseruan #FlashBlogging




Postingan Terkait

8 komentar:

  1. Wow, asiknya Nyi bisa ikutan acara kayak gini. NAmbah teman dan pengalaman

    BalasHapus
  2. setuju banget nih, bahwa blogger harus selalu mengedepankan sebuah kebenaran dalam menyampaikan isi dari berita ataupun curhatannya dalam blog, supaya bisa memberikan manfaat.
    NKRI Harga Mati, Kerja Bersama - Bersama Kerja !!!

    BalasHapus
  3. bener banget tuh, sekarang bogger juga harus bergerak untuk melindungi keutuhan NKRI dari serangan berita-berita hoax yang ingin memecah belah negara ini. salah satunya dengan membuat konten berkualitas dan nasionalis.

    BalasHapus
  4. Asyik ya acaranya. Setuju banget kalo kita memang seharusnya bikin konten yang 'benar' dan berkualitas.

    BalasHapus
  5. Senangnya bisa ikutan acara seperti itu, saya juga pengen banget cuma belum ada kesempatan

    BalasHapus
  6. Iyaa blogger harus bisa selalu share yg positif, harus punya idealisme juga jgn sampai tergantung siapa yang bayar xixixi....

    BalasHapus

Terima kasih sudah mampir ke blog sederhana saya, salam hangat